Inilah Kandidat Mobil Terbaik di Dunia

Juri-juri World Car of the Year yang berjumlah 66 orang sudah memilih 10 model mobil yang dianggap paling pantas menyandang gelar mobil terbaik di dunia. Pengumuman pemenang akan disampaikan bulan Maret nanti di Geneva Motor Show 5 Maret 2013 mendatang. Inilah para kandidatnya:

Audi A3
Audi menyebutkan A3 ini merupakan kombinasi dari teknologi Audi dan bodi yang compact. Mobil memiliki bodi yang ringan, sementara mesinnya tangguh namun memiliki keiritan BBM yang menakjubkan. Audi A3 tersedia dalam berbagai pilihan mesin mulai dari 1.200 cc, 1.400, 1.600 cc, 1.800 cc dan 2.000 cc dengan tenaga mulai dari 77 kw sampai yang paling dahsyat 132 kw.

Land Rover Range Rover
Mobil mewah yang ini memiliki 3 pilihan mesin yakni 3.0L V6 Diesel, 4.4L V8 Diesel dan mesin bensin 5.0L Supercharged V8. Mobil ini sanggup berlari dari 0-100 km per jam dalam 5,4 detik saja, sedangkan kecepatan maksimumnya mencapai 225 km per jam

Mazda6
Pabrikan Jepang Mazda menciptakan Mazda6 terbaru sebagai tanda kebangkitan sedan menengah tersebut dengan segala karakteristik yang berbeda dari para kompetitornya. Selain stylish, Mazda6 kini terlihat lebih dinamis dengan grill lebih besar. Mazda6 diperkuat dengan mesin SkyActiv-G berkapasitas 2.000 cc bertenaga 148 Hp dan torsi 210 Nm. Mesin itu dipadukan transmisi 6 percepatan. Dan mesin 2.500 cc yang memiliki tenaga 189 Hp dan torsi 256 Nm. Juga disediakan SkyActiv-G 2.200 cc untuk Eropa.

Mazda CX-5
Satu lagi mobil Mazda yang masuk dalam daftar adalah Mazda CX-5. SUV yang dikenal irit BBM. Mazda mengklaim mesin SKYACTIV di CX-5 memiliki angka konsumsi BBM 1 liter untuk 16 km. Karena itulah CX-5 dikategorikan Super Ultra-Low Emission Vehicles (SU-LEV) dengan emisi buangan 75 persen atau lebih rendah dari yang diatur oleh pemerintah Jepang pada 2010 silam mengenai emisi gas buangan serta memenuhi kualifikasi standar penggunaan bahan bakar yang sangat ekonomis lebih 25 persen.
 
Mercedes Benz A-Class
Mobil Mercy yang satu ini berhasil bertransformasi menjadi sebuah mobil yang menarik berkat desain barunya. A-Class tersedia dengan mesin bensin 1.595 cc, ada juga versi 1.991 yang lebih sport dengan transmisi 7G-DCT 7-speed automatic dan juga mesin diesel berkapasitas 1.461 cc, dan 1.796 cc.

Peugeot 208
Peugeot 208 hadir sebagai pengganti Peugeot 207 dengan klaim lebih baik dan lebih ringan dari 207 lawas meski memiliki kesamaan wheelbase yakni 2.540 mm. Di Eropa mobil tersebut bisa didapatkan dengan 2 pilihan mesin yakni Peugeot 208 1.000 cc VTi bertenaga 75 bhp dan 1.200 cc VTi 3 silinder bertenaga 100 bhp (menggantikan mesin 1.400 cc dan 1.600 cc bensin di 207) dalam 3 dan 5 pintu untuk pasar Eropa. 29 Persen material mobil menggunakan bahan ramah lingkungan.

Porsche Boxster/Cayman
Porsche beberapa waktu lalu menelurkan Cayman pada ajang Los Angeles Motor Show 2012. Perbedaan dari generasi pertama jelas terlihat pada bahan material yang jauh lebih ringan. Bila di generasi pertama Porsche Cayman menggunakan mesin 2.9 liter, Porsche Cayman 2013 memilih untuk menggunakan mesin dasar berkapasitas 2.7 liter 6 silinder yang mampu menyemburkan tenaga hingga 275 hp. Dengan paket Sport Chrono, mobil bisa berlari dari keadaan diam sampai 100 km per jam dalam 5,1 detik. Namun untuk Porsche Cayman S, akan diselipkan mesin berkapasitas 3.4 liter 6 silinder. Dengan memiliki tenaga hingga 330 bhp. Tentu meningkat dari generasi sebelumnya, yang hanya memiliki tenaga hingga 325 hp.

Subaru BRZ dan Toyota 86
Satu lagi mobil kembaran, Toyota 86 dan Subaru BRZ. Keduanya adalah mobil sport yang dilengkapi mesin bensin DOHC 2.000 cc 4 silinder 4U-GSE berteknologi D-4S direct-injection yang dikawinkan dengan transmisi 6 percepatan manual dan otomatis. Mesinnya dapat melontarkan tenaga hingga 187 hp pada 7.000 rpm dan memiliki torsi maksimum 205 Nm pada 6.600 rpm. Mesin pintar itu mentransfer tenaga ke roda belakang. Sama dengan Subaru BRZ, Toyota 86 menggunakan konfigurasi tempat duduk 2+2.

Volkswagen Golf
Generasi terbaru Golf MK7 diluncurkan tahun lalu. Untuk generasi keramat ini VW menjejali Golf dengan fitur yang  lebih aman, lebih ringan 100 kg dari generasi sebelumnya dan lebih bertenaga. Golf Mk7 merupakan model pertama VW yang menggunakan arsitektur MQB. Untuk mesin bensinnya (1.4 liter) mobil ini memiliki konsumsi BBM 20 km per liter Sementara untuk mesin diesel TDI bertenaga 105 kuda, memiliki konsumsi BBM 62 mil per galon atau 26.3 km per liter

Volvo V40
Mobil ini sempat disebut sebagai mobil teraman di dunia yang mendapatkan rating tertinggi di uji tabrakan Eropa. Mobil ini diklaim Volvo sangat dinamis dan lincah dikendarai. V40 memiliki varian yang menawan, Volvo V40 R-Design. Mobil ini dibuat untuk berpacu dengan kecepatan tinggi. Interior yang terfokus pada pengemudi serta sensasi pengalaman berkendara yang gesit dan bertenaga dengan performa mencapai 254 hp.