'steer-by-wire' Teknologi Kemudi Terbaru dari Nissan


Nissan yang merupakan pabrikan mobil asal Jepang saat ini mengembangkan 'Fly-by-Wire Steering System' atau kemudi yang menggunakan kabel untuk menggerakkan kedua roda depan.

Nissan menyebutnya 'steer-by-wire'. Pada sistem ini nantinya tidak lagi menggunakan besi yang tersambungkan pada roda depan, tapi menggunakan kabel yang mengirimkan sinyal pada komputer sebagai otak kendali. Selanjutnya 'otak' tersebut tersambung kabel dan kemudian mengarahkan kedua roda depan sesuai keinginan pengendara.



Fitur pintar steer-by-wire' bekerja lewat sistem kendali yang menggunakan sinyal elektronik dalam memberikan perintah dari pengemudi.

Nissan sendiri mengakui sistem tersebut memiliki komputer yang sanggup mengolah data dan dipasok ke roda. Sekedar informasi teknologi tersebut sudah digunakan oleh pesawat terbang untuk mengarahkan sayapnya. Artinya tingkat keakuratan kemudi lebih baik ketimbang sistem kemudi konvensional.

Nissan juga mengklaim saking canggihnya teknologi ini bisa meminimalisir getaran pada setir yang diakibatkan roda yang menyentuh aspal, sehingga memastikan pengalaman berkendara sangat halus.

"Di Nissan kami pikir berkendara itu harus aman dan nyaman. Dan itu harus lepas dari rasa stress," kata Divisi Pengembang Keelektronikan Nissan, Genpei Naito. "Dengan sistem baru ini maka bisa mengurangi kebisingan setir, dan memberikan impresi lebih pada tangan pengendara," lanjutnya.

Jika teknologi tersebut terwujud, Nissan akan menjadi produsen mobil pertama yang menggunakan sistem ini. Adapun mobil mewah Infiniti yang akan memanfaatkan teknologi baru tersebut.